Diskominfo Ajak Pelajar SMP NIBIIS Bijak Bermedsos

5 hours ago 2
BIJAK BERMEDSOS— Sekretaris Dinas Kominfo Pariaman Elfadri didampingi Kabid e-Government Zasnur Rahim, Kabid IKP Arifa Yulmarses memberikan materi tentang bijak bermedsos dalam kunjungannya ke SMP NIBIIS Pariaman.

PARIAMAN, METRO–Kunjungi Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Pariaman, kemarin,  puluhan murid SMP Nurul Ilmi Bilingual Integrated Islamic School (NI­BIIS) Pariaman dibekali untuk bijak bermedia so­sial,

Dinas Kominfo Kota Pariaman, membuka ruang belajar bagi generasi mu­da, khususnya pelajar, untuk mendalami dunia tek­nologi dan komunikasi langsung dari para ahlinya.

Sekretaris Dinas Kominfo Kota Pariaman Elfadri didampingi Kepala Bidang (Kabid) e-gover­n­ment Zasnur Rahim dan Kabid Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Arifa Yulmarses mengatakan agar para siswa SMP NIBIIS Pariaman dapat memanfaatkan media sosial untuk hal-hal yang positif.

“Internet dan Media Sosial itu ibarat Pisau bermata dua, kalau kita tidak bijak menggunakanya, a­kan menjadi bumerang dan berbahaya bagi diri kita sendiri,” ujarnya, kemarin.

Dirinya menambahkan, bahwa tugas Kominfo sebagai corong pemerintah, mempunyai tugas diseminasi informasi kegiatan Pemerintah Daerah kepada masyarakat, yang disampaikan melalu canal yang ada, baik website, media cetak (koran/tabloid), media online, televisi dan media sosial

“Media sosial digu­na­kan untuk berbagai hal, mulai dari mencari informasi, menjalin koneksi, hingga mencari inspirasi. Namun, penting bagi kita untuk selalu memperhatikan etika, untuk itu adik-adik harus memahami prinsip dasar dalam penggu­naan media sosial,” tegasnya.

Ia juga memberikan pesan praktis agar para pelajar tidak sembarangan membagikan informasi pribadi, tidak mudah percaya pada foto atau video dan berita tanpa verifikasi, serta secara aktif menghindari penyebaran berita palsu, ucapnya mengakhiri.

Selanjutnya pemapa­ran materi yang disampaikan oleh Kabid e-government Dinas Kominfo Zasnur Rahim dan Pranata Komputer Ahli Muda Dinas Kominfo Iwan Risgianto, yang mengangkat tema Etika Bermedia Sosial secara mendalam.

Sementara itu Guru Pendamping SMP NIBIIS Pariaman Silvia Maharani dan iis Marlina yang membawa Murid Kelas 8 (delapan) sebanyak 25 orang, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian integral dari kurikuler se­kolah yang bertujuan menambah wawasan siswa mengenai dunia digital yang tak terpisahkan dari kehidupan remaja masa kini.

“Telekomunikasi dan media digital saat ini memiliki dampak yang sangat besar. Kami ingin siswa memperoleh pengetahuan langsung dari sumbernya, agar mereka lebih paham cara bermedia sosial yang baik. Mudah-mudahan ilmu yang diperoleh hari ini bisa diteruskan kepada teman-teman lainnya,” ujarnya.

Dirinya juga menyampaikan ucapan rasa terima kasih dan apresiasi yang mendalam atas sambutan hangat dari Dinas Kominfo Kota Pariaman. “Kegiatan semacam ini sangat bermanfaat, karena siswa ti­dak hanya belajar teori di kelas, tetapi juga mendapatkan contoh nyata dan memahami tentang ba­gaimana dunia komunikasi dan informasi bekerja di lapangan, langsung dari ahlinya, tutupnya. (efa)

Read Entire Article
Energi Alam | Padang | | |